Rabu, 05 Desember 2012

Kemenag dan BAZ Rohul Ikuti Rakor BAZ Riau di Siak

RohulNews-(Pasirpengaraian), Kantor Kementerian Agama (Kemenag) bersama Pengurus Badan Amil Zakat (BAZ) Kabupaten Rokan Hulu mengikuti rapat koordinasi (rakor) tahunan Badan Amil Zakat (BAZ) Provinsi Riau di Kabupaten Siak Sri Indrapura, Selasa (4/12/2012) sampai Rabu (5/12/2012).

Dikatakan Kakan Kemenag Rokan Hulu, Drs H Ahmad Supardi Hasibuan MA, rakor BAZ tersebut bertujuan menyatukan visi dan misi serta kesatuan langkah serta gerak BAZ dalam pengelolaan dan pemberdayaan zakat di Provinsi Riau.

Rakor diikuti seluruh Ketua dan Sekretaris BAZ di 12 Kabupaten/Kota serta 11 Kakan Kemenag Kabupaten/Kota se- Riau, ditambah seluruh pengurus BAZ di Riau.

"Peserta nantinya, mendapatkan pengarahan khusus dari Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag RI Prof DR H Abdul Jamil dari Jakarta," terang Ahmad SUpardi, Selasa (4/12/2012).

"Provinsi Riau, sangat potensial dari sisi pengelolaan zakat. Dan bila zakat dikelola dengan baik dengan menggunakan manajemen modern, maka tidak kurang dari Rp1 triliun zakat akan terkumpul setiap tahunnya," tambahnya.

Dana zakat yang terhimpun, nantinya bisa dipergunakan dalam mengentaskan kemiskinan, kebodohan dan bahkan keterbelakangan yang masih menyelimuti sebagian masyarakat muslim Provinsi Riau.

Selain itu, menurutnya jika dana sebanyak itu bida dikumpulkan dan dikelola secara profesional, maka dalam rentang waktu lima tahun kedepan, kemiskinan di Rokan Hulu akan terkikis habis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar